Rabu, 16 November 2016

Resep Jus Wortel Belimbing Madu Apel

Resep Jus Wortel Belimbing Madu Apel

Sumber: sajiansedap.com

Bahan-bahan:
2 buah apel ukuran sedang
2 buah wortel import
2 buah belimbing
800 ml air mineral
Madu secukupnya
Es batu secukupnya

Cara membuat:
1.  Pertama, cuci bersih belimbing, kupas lalu potong. Kedua, cuci bersih apel cherry. Setelah bersih potong bentuk kecil. Apel tidak perlu di kupas kulitnya. Ketiga, cuci bersih wortel import, setelah itu kupas kulitnya, lalu potong - potong.
2.  Keempat, campur semua buah, air mineral, es batu dan madu secukupnya ke dalam blender. Haluskan hingga lembut dan madu tercampur merata. Madu digunakan untuk menggantikan rasa manis dari gula.
3.  Setelah tercampur merata, saring jus untuk mengambil air nya saja jika tidak suka dengan ampasnya. Jika suka maka lewatkan langkah penyaringan jus ini.
4.  Terakhir, tuang jus ke dalam gelas saji. Beri potongan belimbing sebagai pemanis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar